5 Kebiasaan Buruk dari Pemelihara Hewan

5 Kebiasaan Buruk dari Pemelihara Hewan, Hentikan!
5 Kebiasaan Buruk dari Pemelihara Hewan

Situs Poker no 1 di Indonesia 5 Kebiasaan Buruk dari Pemelihara Hewan Memiliki hewan peliharaan di era sekarang sudah menjadi sesuatu yang sangat lumrah. Beberapa orang bahkan menganggap hewan tersebut sebagai bagian dari keluarga, sehingga bersedia memberikan perawatan yang maksimal demi kesejahteraannya.

Namun, tidak jarang juga di temui pemilik hewan yang mengaku sayang kepada hewannya, tetapi malah melakukan tindakan membahayakan nyawa peliharaannya tersebut. Hal seperti ini tidak bisa di biarkan begitu saja karena merupakan perbuatan yang tidak bertanggung jawab.

Apa saja kebiasaan buruk para pemilik hewan yang harus di hentikan? Simak penjelasannya berikut ini, yuk!

1. Mempercayai informasi tentang perawatan hewan di internet tanpa pengawasan dokter

Internet bisa menjadi sarana yang bagus untuk belajar, termasuk tentang cara merawat hewan peliharaan. Namun, sebagai pemilik hewan yang bijaksana, tidak seharusnya untuk mempercayai seluruh informasi yang ada, terutama bila sumbernya tidak valid.

Perlu di ketahui bahwa hampir semua orang berkesempatan untuk menyebarkan informasi, termasuk yang keliru, di internet. Oleh sebab itu, jadilah pemilik hewan yang mampu berpikir kritis. Cek kebenaran tulisan yang kamu peroleh dengan mencari referensi lain atau mendiskusikannya dengan orang yang kompeten, seperti dokter hewan agar tidak memberikan perlakuan yang sesat kepada hewan kesayangan.

2. Mendiagnosa penyakit secara mandiri

Tidak hanya informasi tentang tips merawat hewan yang mudah dijumpai di internet, jenis penyakit bahkan hingga pengobatannya pun juga banyak di temukan. Celakanya, masih ada saja pemilik hewan yang justru lebih memilih untuk mendiagnosa sendiri berdasarkan informasi yang belum jelas kebenarannya tersebut.

Jika kamu termasuk yang berperilaku seperti ini, sebaiknya lekas hentikan. Bila memang mencurigai hewan kesayangan tidak dalam kondisi sehat, segera periksakan ke dokter hewan karena memang hanya profesi ini yang berhak memberikan diagnosa.

3. Sembarangan memberikan obat manusia untuk hewan

Sudah banyak terjadi kasus hewan keracunan akibat diminumkan obat manusia secara paksa oleh pemiliknya. Para pemilik ini mengira bahwa obat yang punya manfaat untuk mereka juga pasti bisa menyembuhkan hewannya yang sakit. Padahal, kenyataannya justru banyak yang malah tidak selamat.

Oleh sebab itu, jangan pernah sembarangan memberikan obat manusia untuk hewan kesayangan. Jika memang hewan peliharaanmu sakit, serahkan untuk ditangani ahlinya, yaitu dokter hewan, yang sudah jelas bisa memberikan rekomendasi obat yang sesuai.

4. Baru memeriksakan hewan kesayangannya saat sudah sakit parah

Sebagian pemilik hewan masih menganggap bahwa hewan tidak memerlukan pemeriksaan oleh seorang dokter hewan. Bila sakit, cukup diobati sendiri atau bahkan dibiarkan saja karena dikira bisa sembuh dengan sendirinya. Padahal, dalam beberapa kasus, kondisi hewan justru bertambah parah dan pada fase ini, pemilik baru memeriksakan hewannya.

Jika memang kamu sayang dengan hewan peliharaanmu, berikan dia perawatan terbaik, termasuk membawanya ke dokter hewan bila ada tanda-tanda sakit. Jangan tunggu sampai parah karena penyakit yang sudah berada di tingkat lanjut tentu akan semakin sulit untuk disembuhkan.

5. Tidak mengikuti anjuran pengobatan dari dokter hewan

Kebiasaan buruk yang juga masih sering dilakukan oleh pemilik hewan adalah tidak mengikuti anjuran yang diberikan oleh dokter hewan. Sebagai contoh, dokter hewan memberikan obat yang harus dihabiskan, tetapi pemilik tidak melaksanakannya dengan alasan tidak bisa meminumkannya atau malah pergi ke luar kota.

Jika memang mengalami kesulitan, sebaiknya komunikasikan dengan dokter hewan yang bersangkutan, bukan malah membuat keputusan sendiri. Ingat bahwa keberhasilan suatu terapi tidak hanya bergantung pada hewan dan dokter hewan, tetapi juga peran serta pemiliknya.

Jadilah pemilik hewan yang bijaksana dan bertanggung jawab dengan tidak melakukan kebiasan buruk yang merugikan atau bahkan membahayakan nyawa hewan kesayangan. Buatlah hewan-hewan tersebut merasa sejahtera karena hidup bersamamu, ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *